Administrasi perkantoran yaitu salah satu jurusan yang ada di Sekolah Menengah Kejuruan. Jurusan ini berkaitan dengan sekretaris,pembukuan,administrasi dan segala hal yang bersangkutan dengan perkantoran. Bagi kalian yang ingin tahu pembelajaran apa saja di jurusan ini, saya akan beritahu diantaranya :
1. Kearsipan
Dalam pembelajaran ini siswa perkantoran diajarkan untuk teliti dan rapih, karena suatu dokumen harus disimpan atau diarsipkan dengan baik sesuai sistem yang digunakan. Tujuan kearsipan ini salah satunya untuk menjaga keutuhan dokumen dan ketika dokumen itu dibutuhkan mudah ditemukan dengan cepat.
2. Korespondensi
Korespondensi atau surat menyurat, siswa perkantoran diajarkan untuk menguasai dan mampu membuat surat dengan benar, baik surat formal ataupun nonformal. Selain itu diajarkan juga macam-macam lipatan surat, bentuk surat, memasukan kedalam amplop, penulisan hufuf, tanda koreksi dan masih banyak lagi. Selain surat menyurat, ada pembelajaran tata cara telepon, etika bertelepon, etika bertamu, etika berbicara dan lain lain.
3. Otomatisasi Perkantoran
Hal yang diajarkan berhubungan dengan komputer, pekerjaan perkantoran yang menggunakan komputer. Siswa diajarkan mengetik 10 jari, Ms.Word, Ms.Excel, Ms.Powerpoint, Ms.Publisher dan masih banyak lagi. Dalam pembelajaran ini siswa dibiasakan untuk mengetik dan print.
4. Administrasi Sarana dan Prasarana
Dalam pembelajaran ini, siswa diajakan tentang sanpras yang ada di kantor-kantor. Siswa perkantoran mengetahui apa saja yang termasuk interior, mesin,perabot,atk dan tata ruang kantor.
5. Administrasi Keuangan
Dalam pembelajaran ini siswa menghitung pengeluaran yang dilakukan dikantor dan untuk keperluan kantor. Dana yang didapatkan juga terdapat 2 sistem, yaitu dana tetap dan tidak tetap. Siswa akan terbiasa dengan debit dan kredit. Dalam mengerjakan pembukuan siswa harus sangat teliti karena ini berkaitan dengam angka dan harus selalu benar dalam pengerjaannya.
6. Administrasi Humas
Dalam pembelajaran ini siswa diajarkan untuk percaya akan diri sendiri dan potensi yang dimiliki, salah satunya dengan cara presentasi,keprotokolan dan fashion show. Pelajaran ini menuntut kita menjadi seorang sekretaris atau seorang humas yang baik di suatu perusahaan, maka dari itu keberanian, kepandaian, etika, dan kepercayaan diri sangat di perlukan.
7. Administrasi Kepegawaian
Dalam pembelajaran ini siswa diajarkan tentang yang berkaitan dengan pegawai, PNS, Diklat, Cuti, Pensiun, pelanggaran PNS, eselon, pangkat dan jabatan serta banyak lagi.
Sekilas itulah yang diajarkan di jurusan administrasi perkantoran di sekolah menengah kejuruan, walaupun tidak setiap sekolah sama seperti itu dan penyampaian materi yang sedikit berbeda tetapi tujuan sekolah pasti sama karena Silabusnya pun sama.